Search
Jumat 25 Oktober 2024
  • :
  • :

Indonesia Juara Ke-3 Kompetisi Hacking Dunia

MAJALAH ICT – Jakarta. Tidak heran jika Akamai, menyebutkan bahwa Indonesia merupakan negara penyumbang sumber serangan dan peretasan internet di dunia 2013 ini. Dalam laporannya "State of the Internet” untuk kuartal kedua 2013, Indonesia ditempatkan pada posisi pertama mengalahkan China yang turun ke posisi ke-2.

‘Prestasi’ Indonesia itu juga tercermin saat kompetisi hacking dunia di Kuala Lumpur, dimana Indonesia menduduki peringkat ke-3.

Ajang lomba hacking Capture The Flag (CTF) diadakan di Kuala Lumpur, Malaysia. Hacking Capture The Flag (CTF) merupakan kompetisi hacking dan konferensi internasional tahunan Hack In The Box (HITB) yang diadakan 16–17 Oktober ini. 

Dalam kompetisi hacking  tersebut, Indonesia diwakili oleh dua tim yakni tim Rentjong dan tim Belalang Tempur. Hasilnya, Tim Rentjong yang terdiri dari Rizki Wicaksono, Ammar WK dan Arif Dewantoro berhasil menggondol posisi ke-3. Sementara, untuk posisi ke-1 dan ke-2 diraih oleh tim dari Vietnam. Tim Belalang Tempur sendiri sayangnya belum bisa menyabet gelar juara di kompetisi ini.