MAJALAH ICT – Jakarta. Guna memenuhi pencapaian target jumlah pengguna Speedy Instan (Spin), PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom) berkolaborasi dengan PT Nyonya Meneer, perusahaan pembuat jamu yang sudah berdiri sejak 1919. Adapun target pencapaian Spin di 2014 ini adalah sebanayk 24 juta pengguna.
Spin sendiri merupakan salah satu produk layanan Telkom yang memungkinkan pengguna mengakses Internet melalui @wifi.id, hotspot dengan kecepatan up to 20 Mbps. Menurut Vice President Conten and Commerce Telkom Jemy, untuk mendukung layanan Spin tersebut, Telkom telah menggelar akses wifi sekitar 250.000 titik di seluruh Indonesia, dan ditargetkan mencapai 1 juta WiFi pada akhir 2015.
Selain Nynonya Meneer, dalam kesempatan yang sama Telkom juga menjalin kerjasama dengan SIDU (Sinar Dunia), perusaaan pembuat kertas, untuk memberikan paket bundling Spin.
Direktur Consumer Service Telkom Sukardi Silalahi mengatakan dengan kolaborasi ini perusahaan berharap agar akses Internet bagi pelajar lebih terjangkau. "Kami harap pelajar semakin mudah mengakses materi-materi pendidikan melalui Spin @wifi.id,” katanya.
Dijelaskannya, kerja sama ini memungkinkan pelajar yang membeli setiap satu pak buku Sinar Dunia dapat mengakses gratis internet WiFi speedy, sedangkan untuk pembelian 1 pak buku tulis isi 10 buku, pelanggan akan mendapatkan akses gratis Spin 12 jam. Dan untuk setiap pembelian 1 rim kertas Sinar Dunia berhak mengakses internet gratis WiFi unlimited selama 24 jam, free download lagu, dan gratis augmented reality konser Slank.
Telkom juga bekerjasama dengan produsen Jamu Nyonya Meneer mengeluarkan Speedy Instan Card yang memungkinkan pelanggan produk Nyonya Meneer mengakses internet Speedy Instan. Pelanggan yang membeli minyak rambut cap perusahaan tersebut akan mendapatkan 1 kartu Spin yang bisa digunakan untuk mengakses Internet. Pada tahap awal akan diterbitkan sebanyak 10.000 unit Spin Card Nyonya Meneer.
Selain menjalin kerjasama dengan SIDU dan Nyonya Meneer, Telkom juga berkolaborasi dengan komunitas radio untuk meningkatkan penjulan Spin. Melalui komunitas pengguna radio streaming, Telkom menawarkan layanan Speedy Instan Radio, sebagai alternatif cara bayar secara mudah untuk mengakses radio streaming www.speedyinstanradio.net.
Dengan pembelian Speedy Instan Radio denominasi Rp50.000 pengguna dapat mengakses internet WiFi Speedy Instan selama 30 hari, gratis 1 juta lagu, diskon di 1.000 merchant di merchant outlet discount. Speedy Instan Radio bekerjasama dengan Zamrud Khatulistiwa Technology, yang bergerak di bidang pengembangan dan jasa aplikasi yang memiliki jaringan teknologi dan bisnis radio di 230 jaringan radio di seluruh Indonesia.