Search
Jumat 25 Oktober 2024
  • :
  • :

Optoma X304M Proyektor Portabel Bagi yang Mobilitas Tinggi

MAJALAH ICT – Jakarta. Mobilitas tinggi membuat para profesional membutuhkan perangkat presentasi yang bukan saja canggih melainkan juga kuat, ringkas dan mudah dibawa bepergian. Memahami kebutuhan tersebut, Optoma kembali menghadirkan produk terbaru di kelas proyektor portabel, yakni Optoma X304M yang mampu menampilkan kualitas gambar dengan tingkat kecerahan tinggi.

Optoma X304M dirancang menggunakan material yang kuat dan model yang ringkas. Dengan dimensi 220 x 72 x 178 mm dan berat 1,5 kg menjadikan Optoma X304 salah satu yang teringan di kelas XGA. Desain yang demikian membuat Optoma X304M bisa dengan mudah ditempatkan dan dibawa dalam tas kerja setiap kali Anda bepergian.

""Solusi konektivitas yang diberikan Optoma X304M ialah VGA dan HDMI. Anda bisa melakukan presentasi menggunakan Optoma X304M melalui perangkat notebook, maupun personal computer. Adapun tampilan layar yang dapat diproyeksikan oleh Optoma X304M adalah 26,87 inci – 311 inci (0,68 m – 7,9 m). Dilengkapi built-in speaker dan Audio input & output presentasi pun dapat ditayangkan dengan kualitas maksimal.

Kualitas warna dan tingkat kecerahan yang ditampilkan Optoma X304M merupakan yang terbaik di kelasnya. Optoma X304M mengusung teknologi Digital Light Processing(DLP) yang memiliki resolusi berkualitas tinggi XGA dan tingkat kecerahan 3000 lumens. Dengan dukungan input HDMI 1.4a,kualitas kecerahan tersebut membuat Anda tak perlu cemas dengan pencahayaan ruangan yang tak bisa ditebak setiap kali berpindah tempat presentasi. Optoma X304M memastikan presentasi Anda senantiasa terang dan jelas.

Fitur Full 3D yang tersedia juga menambah daya tarik tersendiri dari proyektor ini. Dengan tambahan kacamata 3D (dijual terpisah – ZD302), Anda bisa menampilkan presentasi Anda dalam format 3D menggunakan 3D player. Untuk di rumah pun proyektor ini bisa dijadikan sebagai sarana hiburan.

“Memproyeksikan materi presentasi berupa teks, grafik, foto maupun video menjadi sangat mudah dengan Optoma X304M. Bagi para profesional yang kerap bepergian, Optoma X304M merupakan perangkat bisnis yang bisa diandalkan dan tidak merepotkan. Selain itu, teknologi hemat energi Optoma X304M turut membantu menghemat biaya operasional,” ujar Jeremy Hermanto, Division Manager pt. Datascrip. 

Pt. Datascrip sebagai distributor tunggal Optoma Projector memasarkan Optoma X304M dengan harga 1.100 dolar AS.