MAJALAH ICT – Jakarta. Pengecer online asal Jepang, Rakuten, sekarang memiliki toko aplikasi Android sendiri, terkait dengan program loyalitas Rakuten dan menawarkan fitur keamanan yang ditingkatkan.
Rakuten Ichiba App saat ini menawarkan sekitar 380 aplikasi (Google memiliki lebih dari satu juta) dari sekitar 180 pengembang, termasuk judul eksklusif, dengan rencana untuk memperluas line-up di masa depan.
Di dalam toko aplikasi, pembayaran dapat dibayar dengan menggunakan poin, dan pengguna dapat memperoleh poin pada pembelian, kata perusahaan itu.
Rakuten telah memberikan fokus penting untuk keamanan dimana telah bermitra dengan Trend Micro yang akan mengevaluasi keamanan setiap aplikasi dan toko akan menawarkan fitur aplikasi penanggulangan anti bahaya yang akan memindai semua aplikasi yang diinstal pada perangkat Android pengguna, gratis biaya sebulan sekali.
Android memang dinyatakan telah memiliki isu terkait keamanan. Jadi ini mungkin menarik bagi konsumen. Pada bulan Mei, jutaan pengguna mengunduh aplikasi Android berbahaya dari Minecraft.
Para peneliti di Perancis menguji 2.146 aplikasi dengan izin internet akses di Play Store dan menemukan beberapa contoh komunikasi yang terlalu agresif dengan fitur pelacakan. Selain itu, ada juga komunikasi yang berlebihan dengan situs iklan terkait, dan komunikasi dengan situs sebelumnya yang terkait dengan aktivitas malware.