MAJALAH ICT – Jakarta. Samsung terus meluncurkan produk-produk barunya. Termasuk produk andalannya sebagai penerus Galaxy S6. Samsung Galaxy S7 direncanakan akan diperkenalkan di ajang MWC (Mobile World Congress) 2016 yang akan digelar pada Februari mendatang di Barcelona, Spanyol.
Meski diperkenalkan di Barcelona, ada rumor lain yang mengatakan bahwa produk ini baru akan diluncurkan pada Maret 2016. Hal ini menyusul rencana Samsung yang gagal meluncurkan produk ini pada perhelatan CES 2016 di Las Vegas, Amerika Serikat.
Samsung Galaxy S7 kabarnya akan dilengkapi dengan spesifikasi yang mumpuni di antaranya RAM 4GB, layar QHD AMOLED 2560 x 1140 pixel, microSD dan dua buah kamera (kamera utama di belakang 12 megapixel dan 5 megapixel untuk kamera depan). Salah satu fitur unik yang akan disematkan pada Galaxy S7 ini adalah 3D Touch yang memiliki fungsi mirip dengan iPhone 6s.
Selain itu, ponsel Samsung Galaxy S7 juga dikabarkan akan tersedia dalam dua pilihan penggunaan SoC, di antaranya Snapdragon 820 dan Exynos 8 Octa 8890.
Samsung sendiri secara tren mengalami perlambatan pertumbuhan. Dan sejak dini mengatakan bahwa bisnis di 2016 ini mungkin akan berjalan tidak sesuai harapan.