MAJALAH ICT – Jakarta. Operator telekomunikasi PT XL axiata (XL) telah menyiapkan sejumlah strategi untuk menghadapi lonjakan trafik saat arus mudik dan lebaran mendatang. Ada tiga hal utama yang disiapkan XL agar para pemudik yang akan berlebaran di kampung halaman mendapatkan layanan terbaik dari XL.
Menurut Direktur Service Management XL, Ongki Kurniawan mengatakan, ada tiga hal yang dilakukan XL untuk mempersiapkan jaringan. Pertama, penambahan kapasitas jaringan, dengan menambah kapasitas jaringan dua kali lipat dijalur mudik di daerah-daerah. Selain itu, kapasitas juga ditingkatkan di jaringan Core dan IN. XL juga berupaya menjaga utilitas jaringan di angka 50-60 persen, agar kenyamanan tetap terjaga.
Kemudian, XL juga melakukan peningkatan kualita jaringan, dengan memasang mobile BTS di 21 jalur mudik dan area-area yang banyak dikunjungi. Tidak ketinggalan XL juga melakukan high speed packet access untuk kenyamanan pelanggan dalam mengakses layanan data.
Dan ketinggalan, XL telah menguji kualitas jaringan di jalur dan lokasi tujuan utama mudik secara berkala sejak sebelum Ramadan, dengan melakukan drive test dan user experience test. Termasuk juga melakukan safari jaringan di berbagai jalur mudik alternatif.
"Dengan strategi tersebut, XL sudah sangat siap mengantarkan pemudik dengan aman dan nyaman tanpa kendala jaringan, baik selama di perjalanan maupun di kampung halaman," yakin Ongki.